“Saya tidak suka dengan perkelahian. Bila saya memiliki musuh, saya akan memaafkannya, mengajaknya ke tempat yang tenang, baru menghabisinya di sana .”

~Mark Twain

Solo Backpacker - Preparation 2


Setelah kita menyelesaikan semua persiapan dasar sebelum bepergian, barulah kita memulai persiapan berikutnya, yaitu seperti persiapan paspor, visa ( jika kita pergi kenegara yang memerlukan visa ), dan memikirkan barang" bawaan yang akan dibawa untuk travelling.

1. Pembuatan Paspor

Paspor berfungsi sebagai identitas diri seseorang di negara lain. Jadi, jangan harap negara lain mau mengakui KTP (Kartu Tanda Penduduk) sebagai bukti identitas. Yang berlaku adalah paspor.

Tips Umum:

1. Datanglah pagi-pagi sekali

2. Hari Selasa

2. Lengkapi Dokumen

3. Berpakaian Rapi Sopan dan Bersepatu

4. Bawa Alat tulis

5. Bawa Lem perekat

6. Siapkan materai 6000 (kalo dibutuhkan)

7. Hindari Calo dan Sabar

Dokumen Penting (semua asli dan fotocopy):

1. Akte Lahir

2. Kartu Keluarga yang masih berlaku

3. Kartu Tanda Pengenal (ktp/sim)

4. Ijasah Terakhir

5. Surat Nikah (bagi yang menikah)

6. Surat Rekomendasi Perusahaan/Instansi (asli aja)

7. Photo 4×6 2 lembar

Prosedure Umum Pembuatan Paspor

1. Datang Ke Kantor Imigrasi

2. Ingat Bawa Dokumen Penting

3. Ambil Formulir di loket Pendaftaran (harusnya gratis)

4. Isi formulirnya (bisa baca tulis khan?)

5. Jika di isi pekerjaan swasta maka butuh Surat Rekomendasi (tulis aja wiraswasta)

6. Tempelkan photo 4×6 1lbr pada bagian depan PERDIM II

7. Masukkan semua berkas asli maupun fotocopy

8. Berikan ke Petugas di LOKET B2 (penerima)

9. Tunggu untuk dipanggil dan pengembalian berkas asli ke pemilik.

10.Pulang dengan membawa selembar kertas pendaftaran.


Prosedure Lanjutan Pembuatan Paspor

1. Kita akan datang 3-4 hari setelah penyerahan dokumen

2. Jangan lupa bawa kertas pendaftaran

3. Serahkan kertas pendaftaran ke Loket B2 (loket awal)

4. Tunggu panggilan (cepet kok pas sepi cuma 15 menit)

5. Setelah dipanggil, kita menuju ruang Photo Biometric (antri)

6. Dandan yang rapi, bercermin kalo acak-acakkan

7. Berphoto, harus senyum nggak boleh nangis

8. Finger Print, photo 10 sidik jari tangan kita

9. Wawancara perihal arsip, dokumen dan tujuan imigran.

10. Bayar di loket pembayaran, minta kwitansi untuk pengambilan.

11. Tanda Tangan Paspor

Biaya Yang harus dikeluarkan Paspor 48

1. Adminitsrasi: Rp. 5000

2. Paspor 48: Rp. 200.000

3. Photo Bio: Rp. 55.000

Pengambilan Paspor

1. 3-4 hari kemudian bawa kwitansi sebagai bukti untuk pengambilan

2. Serahkan Kwitansi ke Loket B1 (penyerahan)

3. Tunggu hingga dipanggil

4. Tanda tangan Pengambilan

5. Simpan paspor dengan baik dan bawa pulang.

6. Selesai

2. Pembuatan VISA

Untuk pembuatan visa anda dapat mengunjungi kedubes masing" negara yang ingin anda kunjungi, berikut saya berikan contoh syarat" pengajuan visa di beberapa negara :

1. ARGENTINA (Pax harus datang ke kedutaan / Interview)

Paspor min. masa berlaku 6 bulan Pas foto 4×4 cm ( 2 lembar ) terbaru berwarna Surat sponsor dari perusahaan tempat bekerja (Bahasa Inggris) Print out pada saat pengajuan aplikasi, pada saat visa selesai harus menunjukkan TIKET PULANG PERGI ASLI Tanda tangan surat pernyataan dari kedutaan bermaterai Rp 6000 Copy kartu keluargaBukti keuangan 3 bulan terakhir dari ybs Konfirmasi hotel dan digaransi kartu kredit Untuk bisnis diperlukan surat undangan dan ijin masuk (entry permit) dari imigrasi Argentina yang asli atau copy Isi form aplikasi

2. AUSTRALIA (*)

Paspor min. masa berlaku 6 bulan dan paspor lama Pas foto 4×6 cm ( 2 lembar ) terbaru berwarna Surat Sponsor dari perusahaan tempat bekerja dan surat ijin suami/istri bila hanya salah satu yang berangkat.
Untuk anak berangkat sendiri tanpa orang tua harus melampirkan surat ijin orangtua (harus ditandatangai ayah dan ibu) serta copy KTP ortu
Copy SIUP dan NPWP

Untuk anak yang masih sekolah diminta surat keterangan dari sekolah atau copy kartu pelajar yang masih berlaku
Bukti keuangan 3 bulan terakhir dari ybs, kecuali dalam rangka bisnis dapat melampirkan bukti keuangan perusahaan (min. jumlah nomimal rata-rata Rp. 40 juta per orang) Copy kartu keluarga atau akte nikah
Apabila ada anak/saudara yang dikunjungi di Aussie harus melampirkan copy visa dan paspor orang tersebut dan copy surat-surat yang membuktikan hubungan antara pax dengan yang dikunjungi tsb.

Apabila pihak pengundang di Aussie menanggung biaya finansial, akomodasi atau lainnya maka proses pengajuan aplikasi visa adalah sbb: Pihak pengundang harus mengajukan aplikasi di Imigrasi Aussie (DIMC), setelah ada konfirmasi dari pihak imigrasi tersebut maka Pihak yang akan mengajukan visa (yang di Jakarta) baru dapat mengajukan aplikasi visa di Kedutaan Aussie Jakarta disertai konfirmasi dari Imigrasi tsb.

Pax umur 70 tahun keatas (dihitung berdasarkan tahun lahir) diperlukan asuransi dan surat keterangan sehat dari Dokter yang ditunjuk oleh kedutaan Surat undangan dari Australia apabila dalam rangka bisnis dan untuk bisnis diatas 1 bulan diperlukan Rontgen
Isi form aplikasi Untuk saat ini aplikasi visa Australia hanya bisa lewat konsultan yang ditunjuk oleh Kedutaan. (VFS )
Untuk formulir aplikasi bisa didownload di www.austembjak.or.id / www.immi.gov.au Untuk aplikasi visa student dibutuhkan bukti penerimaan sekolah asli, copy ijazah terakhir, bukti pembayaran sekolah di Aussie dan medical check up

3. AUSTRIA

Paspor min. masa berlaku 6 bulan Pas foto 3,5 cm x 4,5 cm ( 2 lembar ) terbaru berwarna latar belakang putih atau abu-abu terang. Besar ukuran kepala (dari ujung dagu sampai ke ujung dahi) harus mengambil 2/3 dari ukuran foto, dan jarak mata (antara biji mata kiri dan biji mata kanan) minimat Sponsor (dalam Bahasa Inggris dan ditulis tanggalnya selama berada di Austria serta cantumkan alamat lengkap & no Telp) Konfirmasi hotel (harus langsung dari hotel di Austria, bukan dari agent di Jakarta atau Singapur) Bukti keuangan 3 bulan terakhir ybs Copy KTP & kartu keluarga KIMS/KITAS asli dan copy untuk orang asing Isi formulir aplikasi yang bisa didownload di www.austrian-embassy.or.id Syarat tambahan bila ada undangan dari Austria (harap cek ulang ke VTHO) Surat undangan dari Austria (menyebutkan dari tanggal berapa sampai kapan akan berada di Austria) Copy bukti keuangan/gaji,passport dan resident permit pengundang yang bukan warganegara Australia

4 . BANGLADESH

Paspor min. masa berlaku 6 bulan Surat sponsor dari perusahaan tempat bekerja (Bahasa Inggris) Pas foto 4×6 cm ( 4 lembar ) terbaru berwarna Tiket pulang pergi / print out Bukti keuangan 3 bulan terakhir ybs untuk turis Untuk bisnis harus ada surat undangan & company profile (SIUP dan NPWP) dari perusahaan di Indonesia Copy kartu keluarga Isi formulir aplikasi dan diharuskan datang untuk wawancara/interview

5. BRAZIL

Paspor min. masa berlaku 6 bulan Pas foto 3×4 cm ( 2 lembar ) terbaru berwarna (latar belakang tidak boleh merah) Surat sponsor dalam bahasa INGGRIS dengan mencantumkan alamat yang dituju, contact person, no telpon, dalam rangka apa, dan dijelaskan seluruh biaya perjalanan akan ditanggung siapa Tiket pulang pergi, TIDAK BOLEH OPEN (harus ada tujuan kota di Brazil) Mengisi form rangkap 2 (dua) Bukti keuangan 3 bulan terakhir ybs untuk turis Copy kartu keluarga Isi form aplikasi Undangan bisnis dari perusahaan di Brazil bila dalam rangka bisnis

6. BULGARY

Paspor min. masa berlaku 6 bulan Pas foto 3,5 cm x 4,5 cm ( 2 lembar ) terbaru berwarna latar belakang putih Fotocopy passport (halaman pertama) dan visa yang masih berlaku Print out tiket Surat sponsor dari perusahaan tempat bekerja Konfirmasi hotel Asuransi perjalanan / travel insurance Untuk bisnis harus ada surat undangan dari Bulgaria yang disyahkan oleh Kamar Dagang Bulgaria Isi form aplikasi

7. CAMBODIA

Paspor min.masa berlaku 6 bulan Foto 4×6 cm (3 lbr) terbaru berwarna Surat sponsor dari perusahaan tempat bekerja (Bahasa Inggris) Copy tiket Copy kartu keluarga Untuk visa bisnis harus ada surat undangan Isi form aplikasi

8. CANADA

Paspor min. masa berlaku 6 bulan dan paspor lama Pas foto 3,5 x 4,5 cm ( 2 lembar ) terbaru berwarna latar belakang putih Print out tiket Surat sponsor Bukti keuangan 3 bulan terakhir dari ybs Copy kartu keluarga Bila ada yang orang yang dikunjungi di Canada lampirkan undangan, copy paspor dan visa pengundang dan bila ada hubungan keluarga juga lampirkan surat-surat yang dapat menunjukkan/membuktikan hubungan tersebut Konfirmasi hotel (untuk paspor blank) Isi form aplikasi (2 lembar) Untuk aplikasi visa student dibutuhkan bukti penerimaan sekolah asli yang tercantum masa studinya, copy ijazah terakhir dan bukti pembayaran sekolah di canada.

9. CHILI

Turis/bisnis untuk paspor Indonesia tinggal 60 hari bebas visa (dapat berubah sesuai kedutaan, mohon recheck ke Doc. VTHO)

10. CHINA

Paspor min. masa berlaku 6 bulan Pas foto 4×6 cm atau 3×4 cm ( 2 lembar ) terbaru berwarna, pose menghadap ke depan dan tanpa tutup kepala (kedua telinga kelihatan). Bagi pax yang di paspor terlampir foto yang berjilbab maka boleh melampiri pas foto yang berjilbab pula tetapi kalau di paspor tidak memakai jilbab maka untuk aplikasi foto harus yang tidak memakai jilbab juga.Background foto harus bersih dan jelas ( tidak buram ataupun berkelambu / tirai ,disarankan warna putih ) Paspor asing melampirkan KIM’S asli dan copy. Harus melampirkan juga copy bukti stamp kedatangan di Indonesia Undangan dari China bila dalam rangka bisnis. Undangan bisnis harus yang formal dari China di atas kop surat, ada yang bertandatangan dan distempel Isi form aplikasi Untuk proses super kilat 1 hari dibutuhkan print out/ticket asli

3. Persiapan Sebelum keberangkatan

Setelah semua lengkap, anda sudah bisa travelling ke negara yang ingin anda kunjungi, pastikan anda memeriksa kelengkapan sebelum keberangkatan, berikut beberapa tips dari saya :

- ada baiknya anda membuat fotocopy dari surat" yang anda bawa dan menaruhnya secara terpisah, demi mencegah apabila anda mengalami musibah kecurian, dll.

- simpan uang anda ditempat terpisah

- catatlah no. tlp dan alamat dari kedubes indonesia di negara yang ingin anda kunjungi

- belajarlah sedikit bahasa negara yang ingin anda kunjungi ( paling tidak untuk berbelanja , atau bertanya arah )

Happy Travelling

0 komentar:

Posting Komentar